Allah Maha Pengampun

Dari Abu Hurairah dari Nabi Shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: " Ketika Allah menciptan mahluk, Dia dalam kitab-Nya yang Dia sendiri yang menulis atas diri-Nya, dan itu diletakkan-Nya di sisi-Nya diatas 'arsy, 'Sesungguhnya rahmat-Ku mengalahkan Kemurkan-Ku". " HR. Ibnu Majah; 4295, At-Tirmizi; 3543, Bukhori; 7404, 3194, Muslim; 2751, Ahmad; 9597, 8127, 8700, Ibnu Hibban; 6145

Dari Abu Hurairah radliallahu 'anhu berkata, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasalam bersabda: "Ketika Allah menetapkan penciptaan mahluk, Dia menulis dalam kitab-Nya, yang berada di sisi-Nya di atas al-'arsy (yang isinya): "Sesungguhnya rahmat-Ku mengalahkan kemurkaan-Ku". HR. Bukhari; 3194.

Dari 'Abdurrahman bin  Abu 'Amrah berkata, Aku dengar Abu Hurairah berkata, Aku mendengar Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Ada seorang hamba melakukan dosa atau dengan radaksi lain ; berbuat dosa-, lantas hamba itu berkata; Ya Rabbku, aku telah telah melakukan dosa atau dengan redaksi 'telah berbuat dosa, maka ampunilah aku'. Maka Rabb berkata: 'Apakah hamba-Ku tahu bahwa 
ia mempunyai Rabb yang mengampuni dosa dan  menghukumnya. Aku telah mengampuni dosa hamba-Ku.'Selang beberapa waktu, dia kembali melakukan dosa atau mengerjakan dosa, lalu ia berkata Wahai Rabbku, aku telah berbuat dosa atau melakukan dosa, maka ampunilah aku.' Allah berfirman: 'Apakah hamba-Ku tahu bahwa ia mempunyai Rabb yang bisa mengampuni dosa dan menghukumnya. Aku telah telah mengampuni hamba-Ku. 'Selang beberapa waktu, ia kembali melakukan dosa atau berbuat dosa, ia pun berkata, 'Wahai Rabbku, aku telah berbuat dosa atau melakukan dosa, maka ampunilah aku. 'Allah berfirman: 'Apakah hamba-Ku tahu bahwa ia mempunyai Rabb yang mengampuni dan menghukumnya. Aku telah mengampuni hamba-Ku (Allah mengulainya sebanyak tiga kali), maka hendaknya beramal sekehendaknya. " HR. Bukhari; 7507, Ibnu Hibban; 622, 625, Ahmad; 9256.

Dari Abu Dzar dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam dalam meriwayakan firman Allah Subhanahu wa Ta'ala yang berbunyi: "Hai hamba-Ku, sesungguhnya Aku telah mengharamkan diri-Ku untuk berbuat zalim dan perbuata  zalim itu pun Aku haramkan diatara kalian. Oleh karena itu, janganlah kalian saling berbuat zalim! Hai hamba-Ku, kamu sekalian berada dalam kesesatan dalam kesesatan, kecuali orang yang telah Aku beri petunjuk. Oleh karena itu, mohon petunjuklah kepada-Ku, niscaya Aku memberikannya kepada kalian! Hai hamba-Ku, kamu sekalian berada dalam kelaparan, kecuali orang yang telah Aku beri makan. Oleh karena itu, mintalah makan pada-Ku, niscaya Aku akan Memberi kalian makan! Hai hamba-Ku, kalian yang sekalian telanjang dan tidak mengenakan sehelai pakaian, kecuali yang Aku beri pakaian. Oleh karana itu, mintalah pakaian pada-Ku niscaya Aku akan Memberi kalian pakaian! Hai hamba-Ku, kalian senantiasa berbuat salah pada malam dan siang hari, sementara aku akan mengampuni segala dosa dan kesalahan. Oleh karena itu, mohonlah ampun kepada-Ku, niscaya Aku akan mengampuni kalian! Hai hamba-Ku kamu sekalian tidak akan dapat menimpakan bahaya sedikit pun kepada-Ku, tetapi kalian merasa dapat melakukannya. Selain itu, kamu sekalian tidak akan dapat memberi manfaat sedikit pun kepada-Ku, tetapi kalian merasa dapat melakukannya. Hai Hamba-Ku, seandainya orang-orang yang terdahulu dan orang-orang yang belakangan serta manusia dan jin, semuanya berada pada tingkat ketakwaan yang paling tinggi, maka hal itu sedikit pun tidak akan menambah kekuasan-Ku. Hai hamba-Ku, seandainya orang-orang yang tedahulu dan orang-orang yang belakangan serta jin dan manusia semunya berada pada tingkat keberadaan yang paling buruk, maka hal itu tidak akan mengurangi kekuasan-Ku. Hai hamba-Ku seandainya orang-orang terdahulu dan orang-orang yang belakangan serta semua jin dan manusia berdiri diatas bukit untuk memohon kepada-Ku, kemudian masing-masing Aku punuh permintannya, maka hal itu tidak akan mengurangi kekuasaan yang ada di sisi-Ku, melainkan hanya seperti benang yang menyerap air  ketika dimasukan kedalam lautan. Hai hamba-Ku sesungguhnya  amal perbuata kalian senantiasa akan Aku  hisab (adakan perhitungan) untuk kalian sendiri dan kemudian Aku akan berikan balasannya. Barang siapa mendapatkan kebaikan, maka hendaklah ia memuji Allah Subhanahu wa 'Ta ala. Dan barang siapa yang mendapatkan selai itu (keburukan), maka jangankah ia mencela kecuali dirinya sendiri. HR. Muslim; 2577, 619

Dari Ibnu Abas dia berkata; "Ketika turun ayat '(Dan jika kamu ingin melahirkan sesuatu yang ada di dalam hatimu atau menyembunyikannya, niscaya Allah akan membuat perhitungan dengan kamu tentang perbuatan itu)' (Qs. Al-Baqarah: 284)". Ibnu Abbas berkata; "Maka masuklah kegundahan akibat turun ayat tersebut kedalam hati para sahabat yang tidak pernah mereka rasakan sebelumnya maka Nabi shallallahu 'alaihi wasallam berkata; "Katakanlah, 'Saya mendengar dan saya menaati serta saya menyerahkan diri kepada". Ibnu Abbas berkata; "Lalu Allah meneguhkan iman pada hati mereka, dan menurunkan ayat: '(Allah tidak membebani seseorang melainkan dengan kesanggupannya. Ia mendapat pahala(dari kebajikan) yang diusahakannya dan mendapatkan siksa (dari kejahatan) yang dikerjakannya. (Mereka berdoa); Ya Rabb kami, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami bersalah) '(Qs. Al-Baqarah: 286), Allah berfirman: " Sungguh Aku telah melakukannya. " (Wahai Rabb kami, dan janganlah bebankan kepada  kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang yang sebelum kami) ' (Qs. Al-Baqarah: 286), Allah berfirman: "Aku melakukannya. " '(Wahai Rabb kami, beri maaflah kami; ampunilah kami; dan rahmatilah kami. Engkaulah Penolong kami)' Allah berfirman: "Aku telah melakukannya." HR. Muslim; 126, Ibnu Hibban; 5069, Ahmad; 2070.

Dari Abu Hurairah, dia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Jika kalian mendengar seorang laki-laki berkata: 'orang-orang telah celaka, 'maka dialah orang yang paling celaka dari mereka, dan Allah berfirman: "Sesungguhnya dialah yang celaka.'"HR. Ahmad; 7682.

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Lady Gaga, Salman Khan